in Photography

Fotografi Adalah; Pengertian, Jenis, dan Gaya

Fotografi adalah suatu aktivitas pengambilan gambar menggunakan alat bantu kamera, yang mana bisa menghasilkan suatu hasil karya seni dan bisa dinikmati. Jadi fotografi merupakan suatu hal yang berhubungan dengan memotret, foto, dan kamera.

Di dalam dunia fotografi ada juga yang namanya fotografer, bedanya apa? perbedaan fotografi dan fotografer ialah dari segi pemaknaan. Yang mana fotografi merupakan aktivitas pengambilan gambar menggunakan kamera.

Sedangkan fotografer adalah orang atau pelaku yang mengambil gambar menggunakan kamera tersebut. Kedua istilah tersebut kental dengan dunia fotografi, namun secara pemaknaan berbeda.

Saat ini banyak sekali kalangan muda yang menggemari aktivitas fotografi tersebut. Bahkan sebagian ada yang sampai rela membeli kamera dengan harga mahal untuk memfasilitasi kesukaannya tersebut.

Mengenal Jenis Fotografi

Apakah Anda tertarik dengan dunia fotografi dan ingin menggeluti dunia tersebut? Tidak ada salahnya untuk mencoba mengenal beberapa hal berikut ini. Setelah memahami makna fotografi adalah sebagai aktivitas pengambilan gambar, mari simak beberapa jenis fotografi berikut.

  1. Fotografi Alam
    Merupakan jenis fotografi yang paling luas karena pengambilan gambar dilakukan pada lingkungan luar dan sebagian besar menampilkan elemen alam. Di dalam jenis tersebut masih terbagi lagi menjadi beberapa jenis.

    • Fotografi landscape, merupakan aktivitas pengambilan foto yang menampilkan bentangan ruang secara luas;
    • Fotografi satwa liar, mendokumentasikan berbagai hewan pada habitatnya. Pada jenis ini memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi;
    • Fotografi makro, teknik fotografi yang mengambil objek dari jarak dekat. Sehingga objek bisa terlihat lebih besar meskipun sebenarnya kecil;
    • Astrofotografi, mengambil objek luar angkasa yang pengambilannya menggunakan teleskop atau lensa lebar;
    • Bawah air atau foto underwater, merupakan pengambilan gambar di bawah air menggunakan kamera tertentu.
  2. Fotografi Minat Manusia
    Lebih orang kenal dengan human interest photography yang merupakan jenis fotografi dengan objek utama manusia. Bisa melalui pose tubuh, ekspresi wajah, atau suasana hati. Pada jenis ini, terbagi lagi menjadi beberapa macam fokus sebagai berikut.

    • Street photography, menangkap gambar tentang kehidupan jalanan atau yang terjadi di area publik, seperti kota, trotoar, jalanan, dan lainnya;
    • Potret fotografi, objek yang ada menggambarkan suasana hati atau ekspresi tertentu. Seringkali mengambil setengah badan atau pada wajah saja;
    • Jurnalistik, mendokumentasikan secara langsung suatu peristiwa yang sudah terjadi. Jenis fotografi seperti ini harus benar-benar netral, tidak memihak untuk menceritakan salah satu pihak saja;
    • Fotografi pernikahan, sering orang gunakan untuk mengabadikan momen penting pernikahan;
    • Olahraga fotografi, mendokumentasikan berbagai kegiatan olahraga di ajang nasional maupun internasional.
  3. Fotografi Benda yang Merupakan Buatan Manusia
    Jenis fotografi benda ini lebih memfokuskan pengambilan gambar ke berbagai objek yang mati. Seperti memotret arsitektur, makanan, fashion, abstrak, foto komersial, dan lainnya.Itulah beberapa jenis fotografi yang banyak digunakan. Cangkupannya bisa lebih luas lagi dan jenisnya bisa bertambah sesuai dengan perkembangan.

Gaya Fotografi dalam Proses Portrait

Maksud gaya fotografi dalam portrait ialah manusia menjadi objek utama dalam foto. Pasalnya manusia yang bisa berakting sesuai arahan fotografer. Terkait berbagai gaya, ada banyak yang bisa model aplikasikan.

  1. Potret klasik, hasil foto dengan mendominasi wajah objek atau modelnya;
  2. Environmental portrait, objek foto pada lingkungan seseorang beraktivitas;
  3. Candid portrait, pengambilan gambar tanpa sepengetahuan objek;
  4. Glamour portrait, gaya dengan memunculkan sisi mewah;
  5. Lifestyle portrait, menggambarkan gaya hidup seseorang;
  6. Surreal portrait, menampilkan suatu realita yang berbeda dalam suatu foto;
  7. Potret abstrak, menghasilkan gambar yang menciptakan karya seni tidak berdasarkan pada bentuk nyata seseorang.

Fotografi adalah aktivitas yang mulai banyak dibutuhkan dan bukan lagi hanya sebagai hobi. Melainkan bisa dikomersilkan dan tentunya merupakan hal menarik. Apakah Anda tertarik menjadi seorang fotografer?